Manchester United Siapkan Langkah Transfer Matheus Cunha, Victor Lindelof Bersiap Tinggalkan Old Trafford

Akseswarganet  – Manchester United Siapkan Langkah Transfer Matheus Cunha, Victor Lindelof Bersiap Tinggalkan Old Trafford

Manchester United (MU) bersiap menghadapi lanjutan Premier League pada Minggu (27/4/2025) malam WIB, sebelum fokus penuh ke laga penting semifinal Liga Europa menghadapi Athletic Club pada Jumat (2/5/2025) dini hari WIB.

Setelah menjalani musim domestik yang kurang memuaskan, skuat asuhan Ruben Amorim kini berharap banyak pada sukses di kompetisi Eropa untuk menyelamatkan musim mereka.

Matheus Cunha Masuk Radar Utama, Pertemuan Penting Dijadwalkan

Salah satu prioritas MU untuk memperkuat skuat musim depan adalah memboyong Matheus Cunha dari Wolverhampton Wanderers.

Menurut laporan dari jurnalis Ben Jacobs, United akan menggelar pertemuan penting dalam waktu dekat untuk membahas transfer penyerang asal Brasil tersebut.
Hingga saat ini, belum ada kesepakatan final, bahkan negosiasi mengenai nilai transfer juga belum dimulai.

Meski begitu, sumber mengatakan Cunha menyebutkan bahwa sang pemain cukup optimistis peluang bergabung ke Old Trafford.

Victor Lindelof Bersiap Pergi, Banyak Klub Berminat

Di sisi lain, Victor Lindelof dipastikan akan meninggalkan MU saat kontraknya berakhir pada Juni 2025.

Laporan dari Caught Offside menyebutkan, setidaknya ada tujuh klub yang tertarik memboyong bek asal Swedia tersebut.
Dari Inggris, ada Everton, Fulham, West Ham, dan Wolves yang siap bersaing. Sedangkan di luar Premier League, Juventus, Inter Milan, serta mantan klub Lindelof, Benfica, juga menunjukkan ketertarikan.

Lindelof menjadi bagian dari proyek perombakan besar Amorim di musim panas mendatang.

Fokus ke Liga Europa, Masa Depan MU Dipertaruhkan

Sejak mengambil alih kursi manajer Ruben Amorim sudah mulai mengidentifikasi pemain-pemain yang akan menjadi fondasi tim ke depan.

Meskipun Manchester United masih harus bergerak dalam batasan ketat Profit and Sustainability Rules (PSR).

Laga kontra Athletic Club akan menjadi ujian terbesar Amorim sejauh ini, dan hasil di Liga Europa bisa menjadi penentu arah baru Manchester United, baik dari sisi prestasi maupun strategi transfer jangka panjang.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *