Berbagai Makanan Lezat Khas Indonesia

Akseswarganet – Berbagai Makanan Lezat Khas Indonesia

Berbagai Makanan Gambar Aneka Makanan Enak Indonesia Yang Paling Enak Di Dunia – Anda harus beruntung karena bisa menikmati banyak makanan enak yang ada di Indonesia. Sebagai negara yang memiliki banyak kebudayaan, kuliner Indonesia juga semakin kaya. Sangat banyak makanan enak di Indonesia yang mendapat pujian dari warga negara lain. Mungkin saat Anda tinggal di Indonesia, masakan-masakan ini terasa biasa saja. Tapi coba deh jika Anda tinggal di negara lain 1 bulan saja, Anda pasti kangen dengan makanan-makanan Indonesia yang enak banget ini.

 Berikut beberapa gambar makanan enak Indonesia yang paling enak di dunia

 Bakso

Tidak perlu dijelaskan lagi, bakso merupakan salah satu makanan rakyat yang paling banyak digemari di Indonesia. Belum diketahui secara pasti kapan bakso mulai dikenal di Indonesia, tetapi bisa dipastikan yang memperkenalkan adalah orang-orang China yang bermigrasi dan mnetap di Indonesia, puluhan atau ratusan tahun lalu. Karena mayoritas penduduk Indonesia adalah muslim, bahan baku babi diganti dengan sapi, ayam, ikan, dan udang.

Nasi Goreng

Di kalangan bule dan warga asing, nasi goreng adalah primadona. Nasi goreng juga dikenal sebagai masakan khasl Indonesia. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta. Ada berbagai macam resep nasi goreng tapi unsur utamanya adalah nasi, minyak goreng, kecap manis. Selain itu banyak tambahan lain yang dapat dimasukkan, mulai dari sayuran, daging, sampai sambal, saos, kerupuk dan telur goreng. Nasi goreng khas Indonesia juga sudah terkenal di dunia. Rasanya yang lezat mampu menyihir lidah masyarakan dunia terutama belanda.

 Soto

Siapa yang tidak mengenal makanan khas Indonesia yang satu ini Soto. Makanan berbahan dasar kaldu daging dan sayuran ini memang memiliki rasa yang gurih. Selain itu di beberapa daerah memiliki kreasi sotonya sendiri, seperti soto Madura, soto Bandung, soto Betawi, soto Kediri dan masih banyak daerah lainnya. Nama soto sudah terkenal mendunia dan pernah disiarkan secara langsung di televisi Telemadrid dalam program Buenos das Madrid.

Rendang

Rasa yang lezat dan pedas merupakan ciri khas rendang yang berasal dari Minangkabau. Rendang memiliki bahan dasar daging biasanya daging sapi. Yang kemudian diolah dengan bumbu yang khas serta pedas. Aroma dan rasa gurihnya yang membuat rendang sebagai makanan khas Indonesia menduduki peringkat 11 dari 50 hidangan terenak di dunia. Rendang ini dapat kita temukan di seluruh rumah makan padang yang ada di dunia.

Gudeg

merupakan makanan khas masyarakat Yogyakarta dan Jawa Tengah yang namanya juga sudah mendunia. Gudeg terbuat dari nangka muda yang kemudian dimasak dengan santan dan ditambahi dengan nasi, daging serta telur. Yang membuat gudeg sangat populer di dunia yaitu karena para wisatawan yang datang ke Yogyakarta sangat menyukai makanan khas ini.

 Sate

Umumnya sate terbuat dari daging sapi, ayam atau kambing, yang kemudian dipotong kecil-kecil. Setelah itu ditusuk dengan batang sate yang terbuat dari bambu, lalu dibakar di atas bara arang kayu. Biasanya bumbu yang digunakan adalah saus kacang dan kecap. Beberapa orang Indonesia yang tinggal di luar negeri bahkan menjual sate khas Indonesia. Dan tidak tanggung-tanggung, sate khas Indonesia memang sangat laku di negara lain.

Gado-gado

adalah salah satu makanan yang berasal dari Indonesia yang berupa sayur-sayuran yang direbus dan dicampur jadi satu, dengan bumbu atau saus dari kacang tanah yang dihaluskan disertai irisan telur dan di atasnya ditaburkan bawang goreng, disertai kerupuk sebagai pelengkap. Gado-gado dapat dimakan begitu saja dengan bumbu/saus kacang, tapi juga dapat dimakan beserta nasi putih atau kadang-kadang juga disajikan dengan lontong. Bahkan gado-gado pernah menjadi juara saat festival makanan internasional.

Aneka Makanan Lezat di Indonesia Yang Paling Enak untuk Buka Puasa

Bulan Ramadhan semakin dekat. Artinya, hidangan khas yang dihidangkan saat berbuka puasa akan ramai menghiasi meja makan setiap rumah tangga. Sebagian besar orang Indonesia mendefinisikan waktu buka puasa dengan berbagai hidangan manis dan lezat, mulai dari semur hingga gorengan. Makanan ini dikatakan mampu mengembalikan energi setelah berpuasa dan haus seharian akibat berpuasa. Kini, sejak pola hidup sehat mulai diterima oleh banyak masyarakat Indonesia, tentunya banyak perubahan yang terjadi. Banyak orang mulai menghindari konsumsi makanan tinggi gula atau gorengan yang tinggi lemak jenuh. Jika Anda salah satunya, tidak perlu khawatir. Berikut rekomendasi menu buka puasa yang sehat dan bebas gorengan.

Daging panggang

Untuk makanan daging panggang, sebaiknya pilih potongan daging tanpa lemak dan masak dengan cara dipanggang seperti steak agar lebih sehat.

Minuman Berbuka Puasa yang Segar
Es Buah
Tidak perlu diragukan lagi kesegaran es buah sehingga sangat cocok sebagai minuman segar untuk berbuka puasa. Kamu bisa berkreasi dengan berbagai buah-buahan lainnya misal, kiwi, semangka, mangga, dan apel. Jika kamu memiliki buah-buahan lain di rumah, gunakan saja apa yang ad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *